Ranai – Sebagai wujud kepedulian terhadap dunia pendidikan, khususnya di bidang pariwisata, maka Dinas Pariwisata dan SMKN 2 Bunguran Timur melakukan kesepakatan Mou. Dalam hal ini Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna juga memberikan dukungan dan menyetujui Mou tersebut. Tujuan dari kesepakatan tersebut adalah untuk meningkatkan kompetensi dan kontribusi peserta didik di SMKN 2 Bunguran Timur khususnya dibidang usaha perjalanan wisata.
Kerjasama tersebut meliputi edukasi dan pelatihan untuk tenaga pengajar maupun peserta didik, pengadaan tenaga fasilitator dan sarana kegiatan uji kompetensi peserta didik, bekerja sama sebagai tempat pelaksanaan PKL peserta didik, membantu dalam penyediaan fasilitas praktek kompetensi keahlian usaha perjalan wisata yang tidak tesedia di SMKN 2 Bunguran Timur, dan prioritas penempatan lulusan peserta didik di Dinas Pariwisata sesuai kebutuhan dan kriteria industri. Kesepakatan ini dilaksnakan di SMKN 2 Bunguran Timur, Desa Sungai Ulu Kecamatan Bunguran Timur.
Hadir dalam kesempatan ini Kepala Dinas Pariwisata, Hardinansyah, Plt. Kepala Sekolah SMKN 1 Bunguran Timur, R.R. Retno Widajanti, S.Pd, Ketua MKPS Dikmen. Natuna, H. Hasmar Nasution, S. Pd, M.Si, Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar, Kacabdis Pendidikan Natuna Provinsi Kepri, Sutomo, S.Pd, Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna, Kardiman, Kabid Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna, Wan Andriko dan Kabid Destinasi Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna, marhafiz Luthfi.
(DT)

